JAKARTA - Media Zeine Kutuby (MZK) Institute bekerjasama dengan Forum Komunikasi Pemimpin Redaksi Media (FKPRM) Jawa Timur dan Forum Komunikasi Alumni UKW (FKAU) menggelar Diskusi Publik dengan Judul "Peran Birokrasi di Indonesia dalam Mendukung Pemberitaan yang Transparan" via Zoom Meeting, Minggu 11 April 2021, pukul 19.00 - 21.00.WIB.
Diskusi yang dipandu oleh host Martha Zhahira dari MZK Institute, dan Inisiator UKW Mandiri Indonesia, yang juga sebagai Wartawan Intrepreneur, dan Ketua FKPRM Jawa Timur Drs. Agung Santoso yang bertindak sebagai Moderator, serta para Pembicara diantaranya: Abdul Hakam, S.H., M.Si., Seorang Pengusaha, dan Mantan Birokrat Eselon II, Dr. Drs. H. Basa Alim Tualeka, M.Si., Dosen Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, dan Pengamat Ekonomi Sosial Politik, Drs. Teguh Sumarno, M.M., Ketua PGRI dan Rektor di Jawa Timur, Dr. M. Mufti Mubarak, S.H., S.Sos., M.Si., Wakil Ketua Badan Perlindungan Konsumen Nasional RI.
Acara yang di Sponsori oleh Herbal Abdul Hakam dan Kuliner Yassalam masakan ala Ayam Kampung.
Yang menjadi topik Sorotan dalam Diskusi tersebut adalah: kepala Daerah, Jajaran Dinas dan Badan, kepala Bagian Pemprov/Pemkab/Pemkot tentang birokrakrasi dalam mendukung Pemberitaan yang Transparan, diikuti Peserta dari berbagai Golongan Instansi, Lembaga, Rektor, Mahasiswa dan Pers yang berasal dari beberapa Provinsi di Indonesia.
"Birokrasi yang professional dengan memberikan pelayanan terhadap masyarakat dengan informasi yang transparan, sehingga terciftanya birokrasi yang transparan sesuai dengan cita-cita bangsa, inisiatif dan upaya birokrasi perlu diarahkan guna memberikan pelayanan yang baik kepada publik."ucap Dr. Basa Alim Tualeka, M.Si., Narasumber/Mentor dalam diskusi tersebut.
Dilanjutnya, "Dalam mendukung pemberitaan yang transparan birokrasi harus menempatkan pers sebagai pilar keempat demokrasi. Maka dari itu dibutuhkan kerjasama yang baik antara birokrat dan media dalam mendukung pemberitaan yang transparan, "ucap Dr. Basa Alim.
Pada kesempatan yang sama Narasumber Abdul Hakam, S.H., M.Si., Seorang Pengusaha, dan Mantan Birokrat Eselon II, iya juga menyampaikan, Dalam upaya birokrasi mendukung pemberitaan yang transparan diperlukan pendekatan secara formal dan Informal untuk membangun stigma positif dari para birokrat."jelas Abdul Hakam.
Hal senada juga diungkapkan oleh
Dr. M. Mufti Mubarak, S.H., S.Sos., M.Si., Wakil Ketua Badan Perlindungan Konsumen Nasional RI menurutnya, ”Media menjadi sarana utama dalam mengedukasi masyarakat, peran serta Pers sebagai pilar keempat demokrasi menghadapi banyaknya tantangan diperlukan terobosan baru dalam menyajikan informasi yang akuntable"jelasnya.
Diakhir Diskusi para Narasumber memberikan semangat dan apresiasi kepada Jurnalis untuk tetap semangat untuk selalu berkarya, ”semangat terus untuk mencari Narasumber yang betul-betul bisa menghasilkan Karya Jurnalistik yang bisa dipertanggung jawabkan ”tutup ketua PGRI Jatim Drs.Teguh Sumarno, MM.
Editor: Putra Kunang