KPK Geledah PT GMP di Lampung terkait Kasus Suap Pajak

    KPK Geledah PT GMP di Lampung terkait Kasus Suap Pajak
    KPK, menggeledah kantor PT Gunung Madu Plantation (PT GMP) di Lampung Tengah,

    LAMPUNG - Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor PT Gunung Madu Plantation (PT GMP) di Lampung Tengah, pada Kamis, 25 Maret 2021, kemarin. 

    Penggeledahan berkaitan dengan kasus dugaan suap pemeriksaan perpajakan tahun 2016 dan 2017 pada Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu). 

    "Kamis (25/3/2021) Tim Penyidik KPK dalam perkara dugaan TPK penerimaan hadiah atau janji terkait dengan pemeriksaan perpajakan tahun 2016 dan 2017 pada Direktorat Jenderal Pajak, telah selesai melaksanakan penggeledahan di wilayah Lampung yang bertempat di Kantor pusat PT GMP (Gunung Madu Plantation), Lampung Tengah Provinsi Lampung, " kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri melalui pesan singkatnya, Kamis (25/3/2021).

    Ali mejabarkan, penggeledahan di PT GMP tersebut dilakukan selama kurang lebih 8 jam sejak pukul 12.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB. Dari penggeledahan tersebut, tim penyidik lembaga antirasuah mengamankan sejumlah dokumen dan barang elekronik yang terkait dengan perkara ini. 

    "Selanjutnya bukti-bukti  tersebut akan segera dianalisa untuk diajukan penyitaannya dan menjadi bagian dalam berkas perkara penyidikan dimaksud, " kata Ali.(Agung)

    Lampung Tengah
    Agung Sugenta Inyuta

    Agung Sugenta Inyuta

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Arinal Bersama Jajaran Kemendagri...

    Artikel Berikutnya

    Disporapar Kota Metro Seleksi Calon Anggota...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Pj Sekda Mesuji Wahyu Arswendo Pimpin Upacara Hari Pahlawan Ke-79
    Pastikan Hak Pilih Warga Binaan, KPU Way Kanan Koordinasi Terkait DPTB Jelang Cut Off
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami