Unit PPA Satreskrim Polres Way Kanan Ringkus Pelaku Cabuli Anak di Bawah Umur

    Unit PPA Satreskrim Polres Way Kanan Ringkus Pelaku Cabuli Anak di Bawah Umur
    Kasat Reskrim IPTU Des Herison Syafutra

    WAY KANAN - Unit PPA (perlindungan perempuan dan anak) Satreskrim Polres Way Kanan mengungkap pelaku yang diduga melakukan persetubuhan dan atau perbuatan cabul terhadap anak dibawah umur di Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Way Kanan, Kamis (15/10/2020). 

    Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung melalui Kasat Reskrim IPTU Des Herison Syafutra menjelaskan kronologis kejadian terjadi pada hari pada hari senin tanggal 12 Oktober 2020, sekitar pukul 18.00 Wib, telah terjadi tindak pidana persetubuhan dan perbuatan cabul, pada saat itu korban Melati (15) bukan nama sebenarnya bercerita kepada pelapor (kakak kandung korban) bahwa korban di setubuhi terlapor berulang kali dan terakhir pada hari sabtu tanggal 10 Oktober 2020 sekitar pukul 22.00 Wib dirumah tersangka di Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Way Kanan. 

    Akibat kejadian tersebut selanjutnya kakak kandung korban pergi ke Polres Way Kanan untuk melaporkan kejadian tersebut, agar di tindak lanjuti. 

     Kronologis penangkapan pada hari Rabu tanggal 14 Oktober 2020 sekitar pukul 15.00 Wib, Unit Idik IV PPA Satreskrim Polres Way Kanan, mendapatkan informasi pelaku sedang berada di rumahnya. 

    Petugas yang menerima informasi melakukan penyelidikan dengan menuju ke lokasi kediaman TSK di Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Way Kanan dan berhasil melakukan penangkapan terhadap tersangka inisial JA (34) dan mengamankan TSk untuk dibawa ke Polres Way Kanan guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut. 

    Akibat perbuatannya, pelaku dapat dikenakan pasal 81 dan atau pasal 82 UU RI No.17 tahun 2016, tentang penetapan peraturan pemerintah pengganti UU No 1 tahun 2016 tentang perubahan kedua atas UU No 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak, dengan ancaman maksimal 15 tahun penjara, " ungkap Kasat Reskrim.(Putra)

    Agung Sugenta Inyuta

    Agung Sugenta Inyuta

    Artikel Sebelumnya

    Menerapkan Protokol Kesehatan, Gubernur...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Koramil 422-07/Batu Brak Melaksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Pj Sekda Mesuji Wahyu Arswendo Pimpin Upacara Hari Pahlawan Ke-79
    Pastikan Hak Pilih Warga Binaan, KPU Way Kanan Koordinasi Terkait DPTB Jelang Cut Off
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami