Roni
Roni
  • Dec 14, 2020
  • 354

Genpi Lampung Bentuk Kepengurusan Baru

LAMPUNG :  Melalui Zoom Meeting, Generasi Pesona Indonesia (Genpi) Nasional mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama beberapa anggota Genpi Lampung. Minggu, (13/12/2020).

Rapat koordinasi tersebut membahas mengenai akan adanya pergantian kepengurusan sebagai penggerak Genpi untuk tingkat Provinsi Lampung. Untuk sementara, 3 nama sudah tertunjuk sebagai kandidat calon ketua Genpi Lampung.

3 nama tersebut adalah Abdul Rohman Wahid, Dwi Nugroho dan Mustika Edi Santosa. Berdasarkan hasil rapat, ketiga nama tersebut disepakati Oleh forum untuk dijadikan sebagai kandidat calon ketua Genpi Lampung.

Begitu juga untuk ketiga kandidat telah menyatakan kesanggupannya. Selanjutnya, tinggal menunggu konfirmasi lebih lanjut, untuk menentukan kepastian siapa yang lebih berhak sebagai ketua Genpi Lampung.

Setelah ini, Genpi Lampung secara masif akan melakukan gerakan untuk mengaktifkan Genpi di Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.

Ketua Genpi Nasional, Siti Chotijah akan mendukung pengurus Genpi Lampung untuk memajukan organisasi tersebut. Dirinya, mengaku siap bersinergi dengan kepengurusan yang baru nanti.

“Kami selalu siap untuk mendukung dan bersinergi dengan pengurus Genpi Lampung yang baru nanti, ” kata dia dalam rapat.(sahroni/rilis) 

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU